Model Data 002

Model data... pembahasan ini memang telah pernah saya bicarakan sebelumnya... namun kali ini mari melihatnya sekali lagi dengan tambahan persepsi yang baru.

Sebelumnya, mari melihat arsitektur sistem basis data

  • View merupakan output, yaitu hasil-hasil yang diinginkan untuk diperoleh dari sistem basis data tersebut. Jumlah view bisa sebanyak dan semaksimal mungkin tergantung dari seberapa sukses logical level yang telah dibuat.
  • Logical level merupakan tahap pembuatan erd atau pemikiran logical dari sistem yang akan dibuat, meliputi berapa entitas yang dibutuhkan, relasi yang ada, kardinalitas, modalitas serta normalisasi datanya.
  • Physical level merupakan tahap memikirkan dari fisik dari sistemnya, seperti berapa besar memori yang mungkin dibutuhkan
Saat ini, pembelajaran fokus pada logical level yaitu pembuatan ERD nya. Nah, dalam ERD sendiri juga memiliki simbol-simbol tersendiri, ada kardinalitas, modalitas, relasi yang merupakan hubungan antar entitas. Dalam kasus yang diberikan kali ini tentang kasus artis figuran. Dalam kasus ini, artis figuran dibagi menjadi 3 kategori untuk masing-masing honor yang berbeda. Setiap artis figuran juga memiliki scene masing-masing dan bila berhalangan dapat digantikan dengan artis figuran yang lain dalam kategori yang sama.

Pada pembuatan ERD nya, kami terlalu banyak melibatkan entitas dan berpikir terlalu jauh dan rumit dari kasus yang diberikan, padahal yang diminta sangat sederhana yaitu hanya hubungan antara artis figuran, scene dan kategorinya. Hanya 3 entitas yang penting terlibat dalam kasus kali ini. Bila digambarkan :

Setelah sekian lama berjumpa dengan kata ERD, semoga kami semakin mengenal satu sama lain dan makin memahami membuat ERD dengan sebaik mungkin, walaupun kadang jalan berpikir saya suka berbeda, kadang terlalu rumit dan berbeda dari persoalan yang ada, ataupun kadang terlalu sederhana... semoga perlahan-lahan saya semakin bisa memahami model data dengan baik dan sukses dalam tahapan logical level ini (ini adalah dasar dalam pembuatan sistem) sehingga saya nantinya bisa membuat sistem yang bagus.

Wish me luck!




Tidak ada komentar:

Posting Komentar